Sumutzone.com, Blitar – Dalam memberikan rasa nyaman dan aman, Babinsa Koramil Tipe B 0808/13 Doko Kodim 0808/Blitar, Sertu Keni Paryono beserta Bhabinkamtibmas selalu aktif dalam melaksanakan kegiatan pendampingan buat warga masyarakat di wilayah binaannya.
Seperti terlihat saat ini, Sertu Keni Paryono melaksanakan kegiatan pendampingan pembagian Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) yang diberikan kepada warga masyarakat kurang mampu yang bertempat di Balai Desa Kalimanis, Kec. Doko, Kab. Blitar, Rabu (3/8/2022).
“BLT DD yang diberikan kepada warga masyarakat kurang mampu kali ini berupa uang tunai sebesar setiap orang Rp. 300.000,- sedangkan warga yang berhak menerima BLT DD bulan Agustus 2022 ini sebanyak 126 orang,” kata Sertu Keni.
Sertu Keni mengatakan, tujuan pendampingan yang dilakukan ini, adalah untuk membantu kelancaran dalam pelaksanaan pembagian BLT DD di lapangan.
Dalam kegiatan tersebut, Sertu Keni tidak lupa juga selalu menghimbau kepada warga masyarakat yang menerima bantuan, untuk tetap menerapkan disiplin protokol kesehatan, yaitu selalu memakai masker dan jaga jarak, selama pelaksanaan kegiatan berlangsung.
Danramil Tipe B 0808/13 Doko Kodim 0808/Blitar Kapten Inf Ismail saat ditemui menuturkan, dengan adanya BLT DD semoga bisa bermanfaat bagi warga masyarakat kurang mampu yang ada di Desa Kalimanis ini.
Kapten Inf Ismail menambahkan, “bagi warga masyarakat yang sudah menerima bantuan tersebut, agar bantuan yang sudah diterima, dapat digunakan dengan sebaik-baiknya,” tegasnya. (Dim0808)
(SZ/Az)
Leave a Reply